Berikut ini adalah Latihan Uji Kompetensi Perawat (UKOM) bagian ke 12 beserta kunci jawabannya serta pembahasannya
Like dan share soalnya
nurse kids |
terdapat 5 buah pertanyaan beserta kunci jawabannya
1. Seorang Seorang anak mengalami fraktur basis kranil. Manakah rekomendasi dokter yang seharusnya ditanyakan oleh perawat?
A. Pembatasan asupan jumlah cairan
B. Pemasangan kateter urin yang menetap
C. Jaga kepatenan akses intravena
D. Penghisapan lendir melalui Nasotrakea jika diperlukan
E. Pembatasan konsumsi garam
Jawaban : D
Rasional: Hisap lendir melalui nasotrakel adalah kontraindikasi pada kondisi anak dengan fraktur basis krani. Hal ini dikarenakan lokasi cedera, selang pada hisap lendir dapat menembus ke dalam otak. Ciran dibatasi untuk mencegahkelebihan cairan. Anak mungkin akan membutuhkan kateter urun untuk memantau asupan dan haluaran cairan. Akses IV dipertahankan untuk memberikan cairan dan obat-obatan, jika diperlukan.
Strategi Mengerjakan Soal: Fokus pada subjek yaitu rekomendasi yang seharusnya ditanyakan oleh perawat.
Review: Fraktur basis kranii
Kompetensi: Asuhan dan manajemen asuhan keperawatan
Domain: Pengetahuan kognitif
Keilmuan: Anak
Proses Keperawatan: Implementasi
Upaya Kesehatan: Kuratif
Kebutuhan Dasar: Aman dan nyaman
Sistem Tubuh: Saraf dan perilaku
Daftar pustaka: Hockenberry, Wilson, (2013), p. 944
2. Seorang perawat sedang merawat klien yang mendapatkan obat Clozapine (Clozaril) untuk pengobatan gangguan skizofrenia. Manakah pemeriksaan laboratorium yang dipantau oleh perawat terhadap efek samping dari penggunaan obat tersebut?
A. Jumlah trombosit
B. Jumlah leokosit
C. Jumlah kholesterol
D. Jumlah nitrogen urea dalam darah
E. Jumlah glukosa dalam darah
Jawaban : B
Rasional: Reaksi hematologi dapat terjadi pada klien selama penggunaan obatclozapine termasuk agranulositosis (umumnya terjadi leukopenia dan neutropenia) dan leukimia ringan. Jumlah sel darah putih harus diperiksa sebelum diberikan pengobatan dan harus dipantau secara ketat selama menggunakn obat ini. Klien juga harus dipantau tanda-tanda terjadinya agranulositosis seperti nyeri tenggorokan, rasa tidak nyaman, dan demam.
Strategi Mengerjakan Soal: Fokus pada subjek yaitu efek samping dari clozapine. Ingat, Clozapine dapat menyebabkan agranulosistosis (umumnya terjadi leukopenia dan neutropenia) dan leukimia ringan.
Review: Efek samping dari Clozapine
Kompetensi: Asuhan dan manajemen asuhan keperawatan
Domain: Pengetahuan kognitif
Keilmuan: Jiwa
Proses Keperawatan: Pengkajian
Upaya Kesehatan: Kuratif
Kebutuhan Dasar: Aman dan nyaman
Sistem Tubuh: Darah dan sistem kekebalan imun
Daftar pustaka: Hodgson, Kizior (2015), p. 279-281.
3. Seorang perawat sedang membantu klien yang sedang dalam proses persalianan. Perawat memeriksa tekanan darah klien dan didapatkan tekanan darah menurun. Untuk menurunkan resiko dari hipotensi supine, manakah posisi yang sebaiknya dianjurkan perawat pada klien?
A. Jongkok
B. Miring kiri
C. Duduk dengan menyatukan telapak kaki (tailor sitting)
D. Semi fowler
E. Trendelenberg
Jawaban : B
Strategi Mengerjakan Soal: Fokus pada subjek yaitu bagaimana cara menurunkan resiko terjadinya hipotensi supine. Pikirkan tentang anatomi dari uterus perempuan hamil dan respon fisiologis dari tekanan pembuluh darah besar di abdomen.
Review: Penilaian perawat terhadap hipotensi ibu hamil
Kompetensi: Asuhan dan manajemen asuhan keperawatan
Domain: Pengetahuan Prosedur
Keilmuan: Maternitas
Proses Keperawatan: Implementasi
Upaya Kesehatan: Kuratif
Kebutuhan Dasar: Aman dan nyaman
Sistem Tubuh: Reproduksi
Daftar pustaka: Mc Kinney et al (2013), p. 237
4. Saat mendokumentasikan asuhan keperawatn pada klien yang mengalami kerusakan kognitif ringan yang dirawat di rumah, perawat menyadari informasi penting pada catatan harian sebelumnya telah terhapus secara tidak sengaja. Apakah yang harus dilakukan perawat?
A. Menulis kembali catatan tersebut setelah menghapus catatan aslinya
B. Memasukan catatan harian sebelumnya dalam catatan hari ini
C. Menambahkan catatan observasi tambahan dan diberikan tanggal
D. Menuliskan kata “salah” dan menandainya setelah mencoret dengan garis di atas catatan tersebut
E. Membiarkannya dan menuliskan hasil observasi hari ini saja
Jawaban : C
Rasional: Catatan tambahan yang diberikan tanggal dapat dituliskan pada catatan harian jika diperlukan.
Strategi Mengerjakan Soal: Fokus pada subjek dokumentasi keperawatan. Dengan mengingat tindakan keperawatan dalam mendokumentasikan sebagaimana dijelaskan dalam pertanyaan dan memperhatikan kalimat pertanyaan akan membantu anda memilih pilihan jawaban yang benar.
Review: Dokumentasi keperawatan
Kompetensi: Praktik profesional, etis, legal, dan peka budaya
Domain: Pengetahuan Prosedur
Keilmuan: Manajemen
Proses Keperawatan: perencanaan
Upaya Kesehatan: Kuratif
Kebutuhan Dasar: Aman dan nyaman
Sistem Tubuh: Pelayanan kesehatan
Daftar pustaka: Mary O. Eyles (2011), p. 54
5. Seorang perawat diintruksikan untuk merawat anak dengan glomerulonefritis. Perawat melihat riwayat kesehatan anak. Manakah gejala dari glomerulonefritis yang dapat didokumentasikan oleh perawat?
A. Urine berwarna merah kecoklatan
B.Hipotensi
C. Penurunan BJU
D. Penurunan Blood urea nitrogen (BUN)
E. Urin berwarna kuning
Jawaban : A
Rasional: Hematuria merupakan gejala klasik dari glumerulonefritis yang menghasilkan urin berwarna gelap dan merah kecoklatan. Hipertensi juga terjadi pada penyakit ini. Peningkatan BJU dan BUN dari tingkat sedang ke tingkat berat berhubungan dengan glomerulonefritis.
Strategi Mengerjakan Soal: Fokus pada subjek yaitu tanda dan gejala glomerulonefritis. Hilangkan pilihan B dan C terlebih dahulu karena hipertensi dan peningkatan BJU mungkin dapat terjadi pada gangguan ginjal ini. Ingat kembali bahwa klien dengan kondisi tersebut akan mengalami peningkatan BUN akan membantu anda mengarahkan pada jawaban yang tepat.
Review: Glomerulonefritis
Kompetensi: Asuhan dan manajemen asuhan keperawatan
Domain: Pengetahuan Kognitif
Keilmuan: Anak
Proses Keperawatan: Pengkajian
Upaya Kesehatan: Kuratif
Kebutuhan Dasar: Eliminasi
Sistem Tubuh: Ginjal dan saluran kemih
Daftar pustaka: Hockenberry, Wilson (2013), p. 915
Semoga Artikel materi-materi kumpulan soal uji kompetensi ini dapat bermanfaat bagi kita semua, dan kami do'a kan yang belajar soal-soal Uji Kompetensi (UKOM) disini ketika menghadapi UKOM sesunggunya dapat LULUS semua, aamiin.
Jangan Lupa Download Versi Andorid agar lebih mudah dalam belajar soal UKOM ini dan Share Link Kita Ini agar dapat berguna bagi teman-teman lainnya untuk belajar Uji Kompetensi Perawat.
Jangan Lupa Download Versi Andorid agar lebih mudah dalam belajar soal UKOM ini dan Share Link Kita Ini agar dapat berguna bagi teman-teman lainnya untuk belajar Uji Kompetensi Perawat.
0 komentar