Kumpulan simulasi Uji Kompetensi Perawat 2018 dan 2019 serta kunci jawaban pembahasan

11/30/2017 12:09:00 PM

Kumpulan simulasi Uji Kompetensi Perawat 2018 dan 2019 serta kunci jawaban pembahasan


Uji Kompetensi Perawat D3 dan S1 2017, 2018, 2019 serta kunci jawabanya

soal ukom perawat dan kunci jawabannya, kumpulan soal ukom perawat, uji kompetensi, uji kompetensi perawat, UKNI, kisi-kisi ukom, materi ukom, soal dan pembahasan ukom, kunci jawaban ukom, UKOM, kisi-kisi ukom, kisi ukom perawat, ukom perawat 2017, ukom perawat 2018, ukom perawat 2019, materi ukom, kumpulan ukom, kumpulan ukom perawat, kumpulan soal uji kompetensi perawat, kumpulan soal uji kompetensi perawat terbaru, kumpulan soal uji kompetensi perawat lengkap
soal ukom perawat dan kunci jawabannya

Terdapat 5 buah soal dan kunci jawabannya

1. Ketika klien dirawat di unit kesehatan mental rawat inap dengan diagnosis anorexia nervosa, pendekatan perilaku kognitif digunakan segagai bagian dari rencana perawatan. Apakah tujuan dari pendekatan itu ?
A. Menyediakan lingkungan yang mendukung
B. Memeriksa konflik intrapsikis dan masalah masa lalu
C. Menekankan interaksi sosial dengan klien yang menarik diri
D. Membantu klien untuk memeriksa disfungsional pikiran dan keyakinan
E. Membantu klien untuk berkomunikasi dengan orang lain.

JAWABAN : D
RASIONAL :
Terapi perilaku kognitif digunakan untuk membantu mengidentifikasi klien dan memeriksa disfungsi pikiran dan mengidentifikasi dan memeriksa nilai-nilai dan keyakinan dalam memelihara pikiran-pikiran. Pilihan yang tersisa, sementara terapi dalam situasi tertentu, tidak berfokus pada terapi perilaku kognitif.
STRATEGI MENGERJAKAN SOAL :
Fokus pada subjek, tujuan pendekatan perilaku kognitif. Perhatikan hubungan kata kognitif pada pertanyaan dan pikiran dalam pilihan yang benar.
DAFTAR PUSTAKA : Fortinash, Holoday-Worret (2012), pp. 598, 600-601.
Stuart (2013), pp. 490-491.


2. Ibu dengan anak usia 4 tahun memberitahu perawat perut anak tampak bengkak. Selama pengkajian lebih lanjut dari data subjektif, ibu memberitahu perawat bahwa anak makan dengan baik dan tingkat aktivitas anak tidak mengalami perubahan. Perawat mencurigai kemungkinan tumor Wilms, apakah yang seharusnya dihindari selama pemeriksaan fisik ?
A. Meraba masa di abdomen
B. Mengkaji urine untuk adanya hematuria
C. Memonitor suhu dan adanya demam
D. Monitor tekanan darah adanya hipertensi
E. Monitor terjadinya anemia perdarahan

Jawaban : A
Rasional:
Tumor Wilms adalah yang paling umum terjadi di dalam abdomen dan tumor ginjal dari masa kanak-kanak. Jika dicurigai tumor Wilms, massa tumor seharusnya tidak dipalpasi oleh perawat. Manipulasi berlebihan dapat menyebabkan pembenihan tumor dan penyebaran sel-sel kanker. Hematuria, demam, hipertensi dan anemia merupakan manifestasi klinis yang terkait dengan tumor Wilms ini.
Strategi mengerjakan soal :
Fokus pada subjek, tindakan untuk dihindari. Pengetahuan bahwa tumor ini adalah tumor di dalam abdominal dan tumor ginjal akan membantu dalam menyingkirkan pilihan B dan D dikarenakan hubungan pilihan ini berhubungan dengan fungsi ginjal. Berikutnya, berpikir tentang efek meraba tumor akan mengarahkan Anda ke pilihan yang benar dari pilihan yang tersisa.
Daftar pustaka : Hockenberry, Wilson (2011), pp. 1497-1498.


3. Seorang klien menerima 20 unit insulin Humilin N subkutan pada jam 08.00. Pada waktu jam berapakah perawat harus merencanakan untuk menilai reaksi hipoglikemik klien ?
A. 10.00
B. 11.00
C. 17.00
D. 23.00
E. 01.00

Jawaban : C
Rasional:
Humulin N adalah insulin intermediate acting. Onsen adalah 1,5 jam, memuncak 4 sampai 12 jam, dan durasi adalah 16 sampai 24 jam. Reaksi hipoglikemik kemungkinan besar terjadi selama waktu puncak.
Strategi mengerjakan soal :
Fokus pasa subjek, karakteristik insulin Humulin N, dan penggunaan pengetahuan mengenai onset, puncak, dan durasi kerja. Ingat kembali tengang insulin intermediate acting dan ingat kembali tentang fase puncak adalah antara 4 sampai 12 jam akan mengarahkan Anda ke pilihan yang benar.
Daftar pustaka : Ignatavicius, Workman (2013), p. 1431; Lilley et al (2014), pp. 517, 519.


4. Perawat sedang melakukan penkajian awal pada klien yang baru saja diberitahu bahwa kehamilannya positif. Apakah hasil pengkajian berikut yang mengindikasikan bahwa klien berisiko untuk persalinan prematur ?
A. Klien adalah primigravida usia 35 tahun
B. Klien memiliki riwayat penyakit jantung
C. Tingkat hemoglobin klien 13,5 g/dL
D. Klien adalah primigravida usia 20 tahun dengan berat badan dan tinggi badan ideal.
E. Klien adalah multigravida berusia 38 tahun

Jawaban : B
Rasional:
Persalinan prematur terjadi setelah minggu ke dua puluh tetapi sebelum minggu ke tiga puluh tujuh usia kehamilan. Beberapa faktor yang berhubungan dengan persalinan prematur adalah riwayat kondisi medis, riwayat penyakit obstetri sekarang dan masa lalu, faktor sosial dan lingkungan, dan penyalahgunaan zat. Faktor risiko lain meliputi kehamilan multipara, yang menyebabkan overdistensi uterus, yang menurunkan suplai oksigen ke uterus; dan usia lebih muda dari 18 tahun atau kehamilan pertama di usia lebih dari 40 tahun.
Daftar pustaka : Lowdermilk et al (2012), p. 715, 780; Swearingen (2012), p. 656.


5. Perawat unit rawat jalan sedang mendiskusikan prosedur preoperatif dengan klien berkebangsaan Jepang yang direncanakan menjalani tindakan pembedahan di pekan yang akan datang. Selama diskusi, klien terlihat banyak tersenyum dan menganggukkan kepalanya. Bagaimanakah seharusnya perawat tersebut tersebut mengartikan respon non-verbal tersebut?
A. Mencerminkan nilai budaya tersebut
B. Respon penerimaan terhadap tindakan
C. Persetujuan klien terhadap tindakan yang direncanakan
D. Klien menunjukkan pehaman terhadap prosedur preoperatif
E. Penolakan klien terhadap diskusi

JAWABAN : A
RASIONAL: Mengangguk atau tersenyum bagi klien berkebangsaan Jepang mungkin merefleksikan nilai budaya terhadap harmoni interpersonal. Perilaku non-verbal ini mungkin bukanlah indikasi dari respon penerimaan terhadap perlakuan, persetujuan dengan pembicara, atau pemahaman terhadap sebuah prosedur.
Daftar Pustaka: Jarvis (2012), p. 43




 Semoga Artikel materi-materi kumpulan soal uji kompetensi ini dapat bermanfaat bagi kita semua, dan  kami do'a kan yang belajar soal-soal Uji Kompetensi (UKOM) disini ketika menghadapi UKOM sesunggunya dapat LULUS semua, aamiin.

Jangan Lupa Download Versi Andorid agar lebih mudah dalam belajar soal UKOM ini dan Share Link Kita Ini agar dapat berguna bagi teman-teman lainnya untuk belajar Uji Kompetensi Perawat.

0 komentar